Friday, 16 August 2013

Another Story ; Jogja

Apa persamaan jogja dengan david beckham? Sama sama 7, 7 kali saya ke jogja dan 7 nomor punggung david beckham. Saya kelahiran bogor, yang entah kenapa sangat sering sekali ke jogja. Ya walaupun pasti banyak yang lebih sering ke jogja dari saya tapi saya memang sengaja menghiperbolakan 7 adalah angka yang lumayan banyak ke kota ini. Dan di tahun ini saya sudah 3 kali kesini. Mengingat saya bertempat tinggal di bogor, maka angka ini 'untuk saya'  termasuk sering.

Kenapa sering? pertama, dibandingkan ke daerah sekitaran bogor, jakarta,bandung,atau depok. saya lebih sering ke jogja. Melewati jogja sering, mungkin lebih dari 7 . Saya hitung 7 karena saya menetap, yang tidak dihitung yang tidak menetap. Dan yang terpenting saya tidak kuliah di jogja dan tidak ada hubungan dengan orang jogja. Walaupun ada sodara di jogja. Jadi tingkat kepentingan saya ke jogja tidak seurgent orang orang lain.

Dari mulai sendiri, bersama teman, keluarga dan bersama orang antah barantah saya pernah mencoba. Dari udara, bis, kereta,mobil pernah dicoba. Mungkin tinggal lewat laut dan motor untuk sampai ke jogja saya akan menjadi haji untuk urusan 'orang yang kurang berpentingan ke jogja datang ke jogja.

Tapi kali ini lain, saya kesini dengan alasan yang lebih absurd. Kenapa absurd? Kalau tidak absurd saya tidak akan menghabiskan waktu di warnet dekat sini dan memposting ini.

Semoga esok cerah,

No comments:

Post a Comment