indomietelorkeju

indomietelorkeju
Hidup yang dimenangkan adalah hidup yang dipertaruhkan

Total Pageviews

Wednesday 24 April 2013

Cameo yang lebih manis dari oreo



Cameo sebenarnya adalah peran yang engga terlalu keliatan  banget di dalam sebuah film tapi disitu nilai plusnya cameo. Kalau diaanalogiin cameo itu susu, susu sebenernya engga sepenting nasi yang emang common banget buat orang indonesia. Atau mungkin orang lebih prefer makan gado gado daripada beli susu. Dan banyak orang yang engga terlalu suka susu. Tapi untuk sebagian orang yang emang ngerti dan suka susu, susu seolah oase di padang pasir kalau diminum secukupnya, soalnya kalau kebanyakan ya enek juga.
Sama kaya cameo, cameo jangan terlalu sering muncul di dalam film karena perannya ya emang ga ditugasin buat penting penting amat. Tapi karena keterbatasannya itu dia seperti pemanis film. Yang membuat orang berkesan karena hadirnya cameo ini. walau banyak cameo yang cuma sekedar numpang lewat doang. kaya di film hangover 1, sadar atau enggak sadar kehadiran mike tyson yang kurang dari 3 menit di film yang hanya bertugas menonjok alan, sebenernya kredit yang digaris bawahi tebal oleh penonton. Atau mungkin di film sang pemimpi, kehadiran ariel peterpan yang merupakan replika si pemeran utama ikal saat besar, sebenarnya sangat ditunggu tunggu oleh penonton walau tampil tak lebih dari 5 menit.


Kalau dilihat lihat apa persamaan ariel dan mike tyson saat menjadi cameo? kenapa mereka sangat eye catching banget padahal jadi cameo? sosok. Kekuatan sosok mereka yang membuat peran cameo pun menjadi sangat wah dan hiperbola di mata penonton. Coba saya yang jadi cameo, jangankan anda mungkin saya pun lupa saya pernah jadi cameo. cameo butuh orang dengan sosok sosok yang berkarakter tanpa harus dipredikati karakter oleh dirinya sendiri. Banyak peran utama yang blur dan kalah oleh peran pembantu. Contohnya joker di film dark knight, batman seolah menjadi peran pembantu di film itu karena kekuatan acting alm. heath ledger yang memerankan joker dengan apik. Sampai ia harus berpulang karena overdosis obat tidur.
Jadi apa maksudnya? sebenernya tulisan ini ada makna yang tersirat. Di hidup kita masing masing pasti ada cameo cameo di sekitar kita. Mungkin saya cameo di hidup kamu, atau kamu cameo di hidup saya. Kita semua punya episode episode masing masing yang tak lengkap jika ada cameo. Tak usah berkecil hati jika kamu jadi cameo di hidup sesorang, kalau kamu berlaku dan berkarakter seperti ariel, joker,mike tyson mungkin kamu sangat diingat oleh si empunya episode dan setiap orang yg menonton kamu. Jangan pernah menyalahkan diri sendiri kalau kita sadar sebenarnya kita hanya cameo di episode orang lain. Kita hanya perlu berdoa peran kita sebagai cameo bisa lebih manis dari manisnya oreo.

No comments:

Post a Comment